Gedung IKA Akan Dirampungkan

  • 13 Januari 2021
  • 12:32 WITA
  • Admin FST
  • Berita

UIN Online - Badan Pengurus Pusat Ikatan Alumni (IKA) UIN Alauddin Makassar periode 2011-2015 akhirnya dikukuhkan di gedung Rektorat UIN lantai IV, Samata Gowa, Senin (26/02/2012).

Dalam pengukuhan tersebut, Ketua IKA UIN Alauddin Prof Dr  H Ahmad Tibraya MA, mengatakan setelah pengukuhan IKA Alumni akan mengadakan rapat kerja. Agenda pertama adalah merampungkan pembangunan gedung IKA Alumni.

Gedung tersebut telah terlaksana peletakan batu pertamanya sejak kepemimpinan Rektor lama, Prof Dr Azhar Arsyad. Namun hingga sekarang belum dilanjutkan. "Meski telah ada peletakan batu pertamanya, namun sampai saat ini belum dilakukan peletakan batu keduanya," ujarnya.

"Faktor yang menjadi kendala pembangunan tersebut karena kurangnya anggaran. Akan tetapi mulai saat ini kita akan berusaha mengefektifkan secara internal untuk mengumpulkan dana. Berapa pun kemampuan kita," katanya.

Ia juga menyingung, jika Rektor UIN Alauddin yang pertama menyumbang, tentu tidak ada lagi alasan anggota-anggota lainnya tidak menyumbang. Apalagi menurutnya, sumbangan tersebut tidak akan membuat penyumbang atau donatur jadi miskin atau hartanya terkurangi.

Seksi pengumpul dana, Prof Sattu Alang MA juga angkat bicara. Ia bahkan menekankan bahwa ia akan bersedia mundur dari jabatannnya di IKA jika dalam kurun waktu enam bulan gedung tersebut belum berdiri.

"Jangan kita maccarita bawang, kita harus mengumpulkan dana sesegera mungkin. Bagi pengumpul dana terbanyak kita berikan tip buat penyemangat bekerja," imbuhnya.

Rencana gedung tersebut dua lantai dengan luas 500 meter di atas dan 500 meter di bawah. Terletak di dekat gedung Auditorium. (*)