UIN Online – Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Sistem Informasi (SI) bersama HMJ Tehnik Informatika (TI) menggelar Inagurasi gabungan di Auditorium Radio Republik Indonesia (RRI). Kegiatan yang mengangkat tema “Perbedaan dalam Peradaban” ini mengangkat konsep kerajaan. Samata, Rabu (23/04).
Inagurasi ini mempersembahkan beberapa pentas seni. Diantaranya adalah teater, tari, sastra, musik dan film.Kegiatan ini dibuka oleh Ketua Jurusan (Kajur) SI Yusran Bobihu S Kom M Si.
Saat dikonfirmasi di Sekretariat HMJ TI, Sudirman mengatakan bahwa tujuan diadakannya Inagurasi ini adalah untuk mengakrabkan mahasiswa baru. Selain itu sebagai bentuk persembahan junior kepada senior.
“Dari kegiatan ini , saya melihat banyak potensi mahasiswa baru dibidang seni. Oleh karena itu kami selaku HMJ akan terus mengarahkan mereka sebagai bentuk pengawalan. Kami akan mengusulkan mereka agar berproses dan mengembangkan diri di UKM Seni Esa,” tuturnya.